Hubungan Kelengkapan Standar Antenatal Care Dengan Kejadian Resiko Tinggi Kehamilan

  • Restu Octasila STIKes Banten
  • Fina Sofiana STIKes Banten
  • Siti Dariyani STIKes Banten
Keywords: Standar ANC (Antenatal Care), Kejadian resiko tinggi kehamilan

Abstract

Kehamilan risiko tinggi adalah kehamilan patologi yang dapat mempengaruhi keadaan ibu dan janin. risiko tinggi pada ibu hamil meliputi anemia (Hb < 8 gr %), tekanan darah tinggi (sistole> 140 mmHg, diastole> 90 mmHg), edema nyata, eklampsia, perdarahan pervaginam, ketuban pecah dini, letak lintang pada usia kehamilan > 32 minggu, letak sungsang pada primigravida, infeksi berat/sepsis, dan persalinan premature. Tujuan penelitian, untuk mengetahui hubungan antara kelengkapan standar ANC dengan kejadian risiko tinggi kehamilan. Metode penelitian, deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Populasi: rata-rata perbulan ibu hamil Trimester II (April – Mei) dan ibu hamil Trimester II dan III (Juni) di Puskesmas wilayah Ciputat sebanyak 194 orang. Sampel sebanyak 84 ibu hamil teknik pengambilan sampel dengan accidental sampling. Peneliti menggunakan analis univariat dan bivariate. Hasil penelitian; analisis Univariat dari 84 responden ibu hamil, ibu hamil yang berisiko rendah sebanyak 65 responden (77,4%). Ibu hamil yang berisiko tinggi kehamilannya sebanyak 19 responden (22,6 %) Standar ANC yang telah didapatkan oleh responden Tidak Lengkap (58,3%). Hasil analisis uji chi square perolehan hasil P value 0,002> 0,05.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Depkes, 2012, Profil Kesehatan Provinsi Banten

Depkes, 2015, Pedoman Pelayanan ntenatal Terpadu Kedua ed. Departeman Kesehatan RI, Jakarta.

Kemenkes, 2013, Buku Saku Pelayanan Kesehatan Ibu di Fasilitas Kesehatan Dasar dan Rujukan.
Manuaba, Ida Ayu Dkk, 2010, Ilmu kebidanan, Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana untuk Pendidikan Bidan, EGC, Jakarta.

Mufdilah, 2009. ANC Pemeriksaan Kehamilan Fokus, Mulia Medika, Jakarta.

Nasional BKKB, 2008, Jarak Kelahiran dan Dampak Kehamilan tidak Direncanakan: BkkbN.
Pantiawati, 2010, Bayi dengan Berat Badan Lahir Rendah Nuha Medika, Yogyakarta.

Rika Dewi, Runjati M.Mid, Erna Kusumawati S.ST, 2010, Gambaran Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Kehamilan Risiko Di Puskesmas Bangetayu Kecamatan Genuk Kota Semarang.

Sarwono, Prowirohardjo, 2010, Ilmu Kebidanan
Yayasan Bina Pustaka, Jakarta.
Published
2017-01-01
How to Cite
Octasila, R., Sofiana, F., & Dariyani, S. (2017). Hubungan Kelengkapan Standar Antenatal Care Dengan Kejadian Resiko Tinggi Kehamilan. JURNAL KESEHATAN, 2(1), 49-53. Retrieved from https://journal.stikesbanten.id/index.php/Kesehatan/article/view/22